Bekasi Kota, PostKeadilan – Terkait pemberitaan tentang adanya SPP semacam iuran tetap dari siswa dan atau orang tua murid, Humas SMAN 14, Armen membantahnya.
“Tidak benar itu bang. Tidak ada SPP di sekolah kita,” ujar Armen di ujung telepon seluler, Rabu (7/2/2024) siang.
Cerita dia, berita tersebut pernah diangkat. Beberapa hari kemudian di ‘take down’.
“Wartawan yang nulis itu sudah pernah ketemu. Tapi karena saat itu saya mau rapat, tidak bisa lama melayani. Saya sudah menjelaskan bahwa tidak ada namanya SPP. Hanya sebatas sumbangan sukarela dari orang tua murid dan tidak dipatokkan seperti pada berita,” jelasnya.
Kepada awak media ini, Armen sangat menyesalkan pemberitaan tersebut yang dapat berdampak buruk bagi Dunia Pendidikan, khususnya nama baik SMAN 14 Bekasi Kota.
“Kita berharap rekan media janganlah karena belum ada waktu untuk ketemu, terkesan memaksakan diri. Jika kita belum bisa bertemu, langsung main angkat berita. Mohon maaf bukan kita tidak meladeni,” pungkasnya. (Red)