HUMBAHAS – Post Keadilan. Forum Diskusi Daerah (FDD) di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Bappeda Kabupaten Humbang Hasundutan (humbahas) di pimpin oleh Plt Kepala BAPPEDA Humbahas, Pahala Lumbangaol, ST.,MT, didampingi dari Dinas Pertanian dan Dinas Perindustrian Kabupaten Humbahas, dan beberapa Desa. Senin 19 September 2022.
Forum Diskusi Daerah ini bertujuan untuk Penguatan Kapasitas Pengembangan Agribisnis dan Pemanfaatan Teknologi Digital Tahun 2022.
ICT-IPDMIP (Integrated Participatory Development and Management Of Irigation Program) atau pengembangan partisipatif terpadu dan pengelolaan program irigasi di Kabupaten Humbang Hasundutan.
Maksud kegiatan FDD untuk mendapatkan informasi dari pemangku kepentingan tentang pengembangan bisnis model pertanian yang terintegrasi.
FDD adalah kegiatan diskusi kelompok terarah serta terfokus yang di laksanakan di daerah (Kabupaten) untuk pengumpulan informasi dan data melalui aplikasi MATANI.ID, para petani, pembeli dapat saling berinteraksi se-Indonenesia.