Kehadiran wadah atau persatuan seperti IWO Indonesia, adalah suatu wadah media online yang akan mempersatukan insan pers Indonesia.
“Semoga bermanfaat untuk kepentingan publik atas pelantikan dan pengukuhan Iwo Indonesia di Bekasi yang akan dilaksanakan di gedung Graha Dinas Pariwisata Bekasi, semoga acaranya berjalan dengan baik dan sukses selalu,” ucap Arif.
“Buat Ketua dan Sekretaris yang akan dilantik nantinya, pesan saya marilah kita bersatu padu agar bangsa dan negara ini maju dengan hasil karya tulis wartawan yang sesuai UU No. 40 Tahun 1999,” ungkapnya.
Pemerintah, swasta dan yang lainnya adalah mitra kita sebagai narasumber agar masyarakat bisa merasakan kemajuan daerah masing masing.
“Dalam pemberitaan, awas kita adalah wartawan pekerja yang mulia tapi ingatlah bukan untuk dimuliakan,” tegas Arif SH yang juga sebagai Ketum Pers Forwabi Indonesia sekaligus sebagai, Dewan Pembina di IWO Indonesia. ( Red)