Humbahas-Postkeadilan. Bupati Humbang Hasundutan terima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award Tahun 2026 Kategori Pratama yang diberikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Dr (HC) Drs. A. Muhaimin Iskandar, dalam kegiatan yang berlansung di Jakarta International Expo Kemayoran (JIEXPO), Selasa (27/01/2026)
UHC adalah program jaminan kesehatan yang bertujuan agar seluruh masyarakat memiliki akses layanan kesehatan yang merata, terjangkau, dan berkelanjutan.
Program ini mencakup Cakupan kepesertaan JKN, tingkat Keaktifan peserta dan kelengkapan pembayaran iuran oleh pemerintah.
Bupati menyampaikan saat ini Cakupan kepesertaan JKN di Humbang Hasundutan 98,77% dan tingkat keaktifan kepesertaan JKN 81,82%.
Bupati menambahkan bahwa ini penghargaan ini menjadi bukti komitmen Pemkab Humbang Hasundutan dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kesehatan yang adil dan merata.
Bupati juga berharap kepada seluruh pihak agar terus berupaya dalam peningkatan pencapaian UHC JKN di Humbang Hasundutan.













