Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Iptu Muhammad mengatakan, kegiatan lomba balap sepeda Kapolres Lahat Cup tahun 2024 tersebut diikuti oleh 150 peserta yang terdiri dari tiga katagori,
yaitu katagori SMP putra dan putri, katagori SMA putra dan putri dan Master.
Iptu muhammad juga menyampaikan terima kasih kepada Pemda Lahat, dandim 0405/ Lahat dan Kapolres Lahat yang telah mendukung penuh serta mensuport terselenggaranya kegiatan tersebut, sehingga dapat terlaksana dengan baik.
“Juga kepada ketua Koni Kabupaten Lahat terima kasih atas suportnya,” katanya singkat.
Selanjutnya, Sekda Lahat chandra, SH berharap dengan terselenggaranya kegiatan kejuaraan balap sepeda Kapolres Lahat Cup ini dapat menginspirasi generasi muda untuk menghindari perilaku negatif serta memacu keinginan untuk selalu berolahraga.
Di harapkan setelah adanya penyelenggaraan ipen balap sepeda ini, lahirlah bibit-bibit unggul para atlit sepeda, sehingga pada saat pelaksanaan porprov ke 15 di musi Banyuasin mendatang masih dapat mempertahankan gelar juara umum balap sepeda Kabupaten Lahat.
Kasubsi penmas humas polres lahat Aiptu Lispono SH.
Penulis: Bambang