Hasil koordinasi Pemkab Humbang Hasundutan melalui BPBD bersama Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provsu bahwa progres tahapan penanggulangan dimaksud telah berlangsung proses perencanaan teknis/DED yang dilaksanakan oleh konsultan perencana. Bahkan Bina Marga Provsu melakukan sementara dengan penanganan Darurat berupa kayu Pancang atau Dolken dan membuat Batu Sertu.
Diharapkan apabila proses perencanaan telah selesai maka, akan segera dilanjutkan proses tender Konstruksi. Melihat kondisi dilapangan, bahwa kondisi jalan sudah menghawatirkan keselamatan lalu lintas, maka Dinas Perhubungan Kabupaten Humbang Hasundutan bersama Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi UPT Doloksanggul telah berkoordinasi untuk melakukan pengalihan lalu lintas dimana kendaraan dengan tonase 6 ton keatas dialihkan melalui Jalan Pusuk – Parlilitan – Pakkat. Demikian kami sampaikan. (JS)