Nias Selatan, (sumut) Postkeadilan.com – Kapolres Nias Selatan AKBP Arke Furman Ambat S.I.K., MH melakukan peninjauan proyek Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nisel yang tak kunjung rampung di Desa Hilianaa Kecamatan Teluk Dalam Kamis 08/04/2021.
Peninjauan terhadap pembangunan Rumah Sakit Umu Daerah oleh Kapolres Nisel tersebut ikut serta didampingin oleh Waka Polres Nisel, unit Tipikor Polres Nisel beserta personil lain, dihadiri oleh pihak rekanan dan Consultan pengawas, juga didatangin oleh beberapa dari LSM dan Pers Nias Selatan untuk melakukan peliputan.
Setelah Viralnya dimedsos melalui pemberitaan dari beberapa media terkait pelaksanaan proyek pembangunan RSUD Nias Selatan itu, Kapolres AKBP Arke Furman Ambat S.I.K., MH respon baik dan langsung meninjau lokasi terkait keadaan bangunan tersebut.
Pada saat peninjauan lokasi proyek pembangunan RSUD itu, AKBP Arke Furman Ambat S.I.K., MH menghimbau rekanan serta Dinas Kesehatan Nias Selatan agar pelaksanaan proyek pembangunan RSUD Nisel itu dapat dikerjakan sesuai dengan aturan agar jangan sampai tersandung Hukum kedepan karena RSUD tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat Nias Selatan imbunya. (sit duha)