Postkeadilan PALU – Dalam rangka mensunseskan Gerakan Memutus Mata Rantai Tindak Kejahatan Terhadap Perempuan & Anak, Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan & Anak (TRC PPA) Koordinator Wilayah (Korwil) Sulawesi Tengah menggelar diskusi bersama bertempat di Santika Hotel, Palu, (25/7/2020).
Hadir dalam giat tersebut, Koordinator Nasional (Kornas) Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan & Anak (TRC PPA) Jeny Claudya Lumowa yang akrab di sapa Bunda Naumi, perwakilan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Sulawesi Tengah, perwakilan media se Sulteng dan seluruh jajaran pengurus TRC PPA Korwil Sulteng.