Berita Humbahas, Post Keadilan – Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE bersama Pdt. Gilbert Lumoindong bersama rombongan mengunjungi Desa Lobu Tua yang dianalogikan orang sebagai ‘Lumbung Berkat’(15/6) Kecamatan Lintongnihuta.
Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE pada kesempatan itu menyampaikan bahwa saat ini pertanaman jagung sudah cukup dirasakan oleh masyarakat Humbang Hasundutan manfaatnya. Awal memulai untuk merombak pola tanam masyarakat yang secara umum petani ‘gurem’ untuk lebih fokus pada pertanaman jangung cukup banyak tantangan. Saat ini saya sudah senang karena masyarakat merasakan hasil panen jagung.
Dulunya masyarakat memang sudah menanam jagung, tetapi hanya cukup dikonsumsi di rumah atau mungkin dijual di depan gereja sebagai jagung yang sudah dimasak.
Pertanaman jagung ini merupakan studi tiru dengan Dompu, Gorontalo yang sudah mumpuni secara ekonomi oleh karena pertanaman jagung. Sebagai gambaran, pertanaman jagung tidak sesulit pertanaman tomat ataupun cabe, biaya operasional cukup murah dan saat ini harga perkilonya Rp. 5000,- lebih.
Harapan dan doa kita kiranya Tuhan memberkati Humbang Hasundutan secara khusus Desa Lobutua, Tuhan memberkati tanahnya dan pertanian serta petani dan pekerjaannya.