Ketika Diciduk, Pengancam Penggal Itu Tak Berkutik

- Penulis

Senin, 13 Mei 2019 - 06:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, PostKeadilan – Ketika diciduk, pemuda bernama Hermawan Susanto yang mengancam ingin memenggal kepala Presiden Joko Widodo (Jokowi) sangat berbeda. Mukanya kelihatan pucat saat ditangkap polisi di Perumahan Metro, Parung, Kabupaten Bogor sekitar pukul 08.00 WIB, Minggu (12/5/2019).

Entah apa yang ada di benak pemuda ini sehingga berani berbuat onar dengan mengancam Presiden Jokowi seperti itu.

Kadiv Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, pemuda itu masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tadi pagi ditangkap petugas dari Subdit Jatanras Ditreskrimum dan sampai sekarang masih kami periksa,” tuturnya, Minggu (12/5/2019).

Hermawan yang berusia 25 tahun itu menghebohkan dan aksinya yang terekam video viral akhir pekan lalu. Dengan sikapnya yang garang dan langtang, Hermawan melontarkan ancaman ingin memenggal kepala Jokowi dalam kerumunan massa yang menggelar unjuk rasa di depan Gedung Bawaslu.

Menurut Argo, pemuda itu melakukan pengancaman pembunuhan terhadap Presiden RI dengan mengucapkan kata-kata ‘Dari Poso nich, siap penggal kepala Jokowi, Jokowi siap lehernya kita penggal kepalanya demi Allah’.

Baca Juga :  Polda Metro Dalami Kasus Dugaan Chat Seks Firza Dan Rizieq

Di hadapan penyidik yang menangkapnya, Hermawan mengaku bersalah lantaran melontarkan ancaman tersebut. Tak hanya itu, dia mengelus dada ketika mengakui kesalahannya.

“Di situ saya emosional. Memang saya ngakuin salah,” kata Hermawan sebagaimana tergambarkan dalam video penangkapan yang diunggah di medsos.

Atas perbuatannya, HS diduga melanggar Pasal 104 KUHP tentang Perbuatan Makar, Pasal 27 Ayat (4) juncto Pasal 45 Ayat (1) Undang-Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 perubahan atas UU 11/2008 tentang ITE.

Baca Juga :  Dinas Sosial Kabupaten Batanghari Beri Bantuan Ponpes Zulhijjah

Ditempat terpisah, calon Wakil Presiden Sandiaga Uno angkat bicara terkait ditangkapnya pria yang mengancam Presiden Jokowi.

Sandiaga mengaku tidak terlalu mengerti konteks ancaman tersebut. Namun, menurutnya aspirasi apapun harus sesuai dengan koridor hukum.

“Saya engga terlalu mengerti konteksnya, tapi harus dalam jalur hukum, semua harus dalam koridor hukum,” kata Sandiaga di Menteng, Jakarta, Minggu, (12/5/2019). (Red)

Berita Terkait

NCW Minta Sat Reskrim Polrestro Bekasi Kota Ungkap Kasus Pencurian di Rumah Makan Yang Sudah Berjalan Sebulan
Kejaksaan Agung Membangun Komunikasi Publik, Masyarakat Harus Tahu Kerja dan Kinerja Kejaksaan
Pengerjaan Proyek Peningkatan Jalan Lingkungan Dinilai Asal Jadi, Kepala Disperkimtan Diminta Turun Tangan
Kasus Rempang, NCW: Rakyat Rindu Sosok Jokowi Yang Peduli Dengan Jeritan Rakyat
Kepala SMAN 10 Kota Bekasi: Pengadaan Unit Mobil Sekolah Adalah Inisiatif Komite, Hal Sumbangan Tidak Dipaksakan
Tentang Sumbangan Dari Orang Tua Murid, Ini Penjelasan Kepala SMAN 4 Kota Bekasi
Panen diboikot Puskopad. Kini dipanen Orang Tak diKenal (OTK)
Ini Penjelasan Dirjen GTK Tentang PPPK Honorer
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 30 September 2023 - 17:08 WIB

NCW Minta Sat Reskrim Polrestro Bekasi Kota Ungkap Kasus Pencurian di Rumah Makan Yang Sudah Berjalan Sebulan

Sabtu, 30 September 2023 - 12:43 WIB

Kejaksaan Agung Membangun Komunikasi Publik, Masyarakat Harus Tahu Kerja dan Kinerja Kejaksaan

Sabtu, 30 September 2023 - 11:24 WIB

Pengerjaan Proyek Peningkatan Jalan Lingkungan Dinilai Asal Jadi, Kepala Disperkimtan Diminta Turun Tangan

Kamis, 28 September 2023 - 11:29 WIB

Kasus Rempang, NCW: Rakyat Rindu Sosok Jokowi Yang Peduli Dengan Jeritan Rakyat

Selasa, 26 September 2023 - 15:38 WIB

Kepala SMAN 10 Kota Bekasi: Pengadaan Unit Mobil Sekolah Adalah Inisiatif Komite, Hal Sumbangan Tidak Dipaksakan

Sabtu, 23 September 2023 - 16:39 WIB

Panen diboikot Puskopad. Kini dipanen Orang Tak diKenal (OTK)

Jumat, 22 September 2023 - 16:54 WIB

Ini Penjelasan Dirjen GTK Tentang PPPK Honorer

Jumat, 22 September 2023 - 13:10 WIB

Caleg Demokrat NURAINI Blusukan dan Silahturahmi Ke Posko PP Ranting Margahayu

Berita Terbaru

error: Peringatan: Pemilihan konten dinonaktifkan!!